Saturday, February 13, 2010

Sejarah Walisongo: Siapa Saja Walisongo Periode IV , V?

Kita telah membahas siapa saja anggota Walisongo Periode Pertama/Awal (I), , berikut siapa saja anggota Walisongo Periode II dan III.  Kini kita masuk dalam Walisongo periode IV dan V. 

Walisongo Periode IV 

Maulana Ahmad Jumadil Kubro dan Maulana Muhammad Al-Maghrobi meninggal. Tahun 1466, diangkat pengganti mereka, yakni:

  1. Raden Hasan atau Raden Fattah (disebut juga Raden Patah). Raden Patah merupakan putra Raja Brawijaya, Majapahit dan murid Sunan Ampel. Ia diangkat menjadi Adipati Bintoro tahun 1462 M. Membangun Masjid Demak tahun 1465 dan menjadi Sultan/Raja Demak tahun 1468.
  2. Fathullah Khan yakni Putra Sunan Gunung Jati. Ia dipilih untuk membantu ayahnya yang telah berusia lanjut.

Walisongo Periode V: 
Pada periode ini, masuklah Raden Umar Said (Sunan Muria), Putra Sunan Kalijaga, menggantikan wali yang wafat.

Syeh Siti Djenar sesungguhnya juga Walisongo. Namun karena dianggap mengajarkan ajaran sesat, ia dihukum mati. Kedudukan Syeh Siti Jenar digantikan Adipati Pandanarang (Sunan Buyat alias Sunan Tembayat). *Alpha Savitri

No comments: